Instruksi tim ini akan membuat pemain lebih cepat memutuskan dalam hal mengalirkan bola, baik passing maupun tembakan, serta gerakan tanpa bola.

Instruksi tim Much higher tempo adalah versi ekstrim dari instruksi Higher Tempo.

(+) Hubungannya dengan Mentalities

Bila digunakan di defensive mentalities, pemain akan bermain di tempo sedikit lebih lambat daripada saat instruksi ini diterapkan di mentalities normal. 

Sebaliknya, bila digunakan di attacking mentalities, pemain akan bermain di tempo sedikit lebih cepat daripada saat instruksi ini diterapkan di mentalities normal.

(+) Kapan sebaiknya digunakan di taktik ?

Instruksi ini baik digunakan apabila timmu ingin menekan lawan secepatnya, baik melakukan umpan terobosan atau mengacaukan pertahanan lawan dengan umpan pendek cepat / one – two yang lebih sering. Tetapi perlu diperhatikan dengan rata-rata attribut decicions pemainmu, hal ini untuk mengurangi error yang terjadi sehingga resiko serangan balik lawan bisa diminimalisir.

(+) Role yang cocok untuk movement ini

Menggunakan role playmaker (deep Lying Playmeker, atau Advanced Playmaker) disarankan karena aliran bola akan lebih difokuskan ke pemain ini dan tentu aliran bola lebih baik karena faktor attribut yang dimilikinya.

========================================================

>>> Panduan Team Instruction Lainnya

========================================================

\\follow me @Rtupoke or subscribe this blog ya FM Lovers. Keep Sharing//

Iklan