Diperkenalkan pertama kali di FM18.
Mezzala adalah gabungan antara Central Midfielder dan Winger, antara wingback dan inside forward, jadi posisi mezzala akan menjaga disekitaran half-space, dengan tanggung jawab untuk bertahan yang lebih sedikit.
Gambar di atas hanya contoh untuk melihat attribut mana yang dihighlight untuk masing masing Role & Duties
Mezzala bisa berperan sebagai Support dan Attack
Jika kamu menempatkan Mezzala di Duties : Attack, maka kamu akan sering menemukannya sebagai lapis kedua penyeranganmu, dimana akan siap menyambar bola muntahan untuk memulai serangan pase ke dua, atau langsung dibawa ke depan gawang lawan melalui dribble atau tembakan.
Jika kamu menempatkan Mezzala di Duties : Support, maka mezzala akan menempatkan dirinya lebih ke team player. Akan menyeimbangkan penyerangan dan pertahanan dari sisi half spaces sambil sekali kali melemparkan umpan berbahaya ke depan gawang lawan jika memungkinkan.
Contoh pemain dengan tipe Mezzala : Mezut Ozil, Radja Nainggolan.
=============================================================
>>> Panduan FM Roles & Duties Lainnya
=============================================================
\\follow me @Rtupoke or subscribe this blog ya FM Lovers. Keep Sharing//
Tinggalkan Balasan